Cerita Agatha Chelsea Sempat Jenuh hingga Vakum dari Dunia Entertainment

Cerita Agatha Chelsea Sempat Jenuh hingga Vakum dari Dunia Entertainment

Kompas.comDipublikasikan 3 jam lalu • Cynthia Lova
Rilis pers
Penyanyi Agatha Chelsea

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Agatha Chelsea mengaku ia sempat vakum dari dunia entertainment saat duduk di bangku SMP (Sekolah Menengah Pertama).

Hal itu karena Agatha Chelsea sempat jenuh dengan aktivitasnya di dunia hiburan.

“Aku sempat stop. Jadi pernah tuh aku SMP kelas 1, kelas 2 aku baru berasa bosan di dunia entertain, nyanyi, gitu-gitu doang terus bosenlah, jenuh,” ujar Agatha Chelsea dikutip Kompas.com di kanal YouTube Gritte Agatha, Senin (10/5/2021).

Iklan – Artikel dilanjutkan di bawah

Baca juga: Agatha Chelsea Sebut Ayahnya Sempat Tak Dukung Kariernya di Dunia Entertainment

Niatnya untuk vakum di dunia entertainment juga disampaikan Chelsea ke orangtuanya.

Orangtuanya pun tak memaksakan Chelsea untuk tetap berada di sana.

Apalagi menurut Chelsea, mereka lebih suka jika dia fokus pada sekolah dibandingkan kariernya di dunia entertainment.

Iklan – Artikel dilanjutkan di bawah

Baca juga: Agatha Chelsea Suka Menyanyi gara-gara Film Disney

 

“Jadi ya sudah setop benar-benar setop dua bulan. Enggak manggung, enggak ngapa-ngapain. Jadi cuma fokus sekolah doang,” kata Chelsea.

Anehnya, saat vakum dari dunia entertainment, prestasi Chelsea di sekolah malah menurun.

“Dengan aku enggak ada kegiatan entertainment sama sekali, nilai aku malah turun,” ucap Chelsea.

Baca juga: Love Letters, Sekelumit Kisah Agatha Chelsea dalam Album Mini Terbarunya

Dari situ, ia menyadari bahwa pelepas stresnya di sekolah adalah bernyanyi.

Bahkan, hal itu menjadi pembuktian ke ayahnya yang awalnya tak mendukungnya berkarier di dunia entertainment.

“Itu jadi pembuktian buat papa ternyata dengan anakku bersekolah tak menjamin jadi fokus di akademis. Karena fokus kan bukan waktunya, tapi attention kita terhadap hal itu,” ucapnya.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Sudah Sampai di Sini - Agatha Chelsea

“Jadi buat pembuktian juga sih buat aku dan buat dia (papa) bahwa dengan aku di entertainment bukan berarti aku meninggalkan dunia akademis,” sambung Chelsea .

Akhirnya, kini ayah Chelsea mendukung kariernya di dunia entertainmnet.

Apalagi Chelsea tetap menjalani pendidikannya untuk kuliah di jurusan Psikologi di Universitas Melbourne.

 

Penulis: Cynthia LovaEditor: Andi Muttya Keteng Pangerang

Artikel Asli

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips dan trik terbaik untuk game Rise Of Kingdoms

15 Aplikasi Foto Grid dan Foto Kolase Terbaik di Android

CARA MENAMPILKAN HELLO WORD DEV-C++